Skip to main content

Tingkatkan Kinerja, Kapolsek Ketahun Pimpin Anev Pelaksanaan Tugas Kepolisian Sehari-hari

Tingkatkan Kinerja, Kapolsek Ketahun Pimpin Anev Pelaksanaan Tugas Kepolisian Sehari-hari
Tingkatkan Kinerja, Kapolsek Ketahun Pimpin Anev Pelaksanaan Tugas Kepolisian Sehari-hari

Bengkulu Utara- Guna mengetahui seberapa jauh hasil yang telah dicapai dan kendala yang dihadapi dilapangan saat pelaksanaan tugas sudah menjadi rutinitas, Polsek Ketahun menggelar Analisa dan Evaluasi (Anev) pelaksanaan tugas bertempat di Mako Polsek Ketahun Jumat pagi (17/11/2023).

Pada kesempatan ini langsung dipimpin oleh Kapolsek Ketahun Iptu Freddy Simaremare S.H dalam arahannya menjelaskan untuk meningkatkan kedisiplinan rutin seminggu sekali melakukan evaluasi, memberikan atensi dan motivasi kepada anggota guna menentukan langkah – langkah dan rencana dalam melaksanakan tugas selanjutnya.

Menurut Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andy Pramudya Wardana,S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Ketahun Iptu Freddy Simaremare S.H., mengatakan, anev mingguan penting di lakukan untuk bahan evaluasi kinerja anggota dalam sepekan, dalam hal pelayanan kepada Masyarakat serta memelihara keamanan.

“Dalam setiap pelaksanaan tugas diharapkan anggota Polri agar selalu memaksimalkan kinerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, serta kompak dan jangan mudah terpengaruh dengan hal – hal yang bisa memecah belah apalagi merugikan Institusi Polri,” jelasnya.

Kapolsek Ketahun Iptu Freddy Simaremare S.H., memberikan pengarahan berkaitan dengan pelaksanaan tugas pokok sehari – hari agar selalu melaksanakan tugas dengan baik dan penuh semangat tanggung jawab, menjaga etika di tengah masyarakat dalam berperilaku sehingga dapat mengurangi penilaian negatif dari masyarakat terhadap Institusi Polri,”ungkapnya.

Kegiatan ini juga dimanfaatkan oleh Kapolsek Ketahun selaku pimpinan untuk menyerap aspirasi dari anggotanya yang pada akhirnya untuk soliditas anggota Polsek dalam pelaksanaan tugas sehari – hari.

Dibaca 1 kali

Facebook comments