Skip to main content

Polsek Manna Gelar Rapat Ketahanan Pangan Bersama Para Kepala Desa

Polsek Manna Gelar Rapat Ketahanan Pangan Bersama Para Kepala Desa
Polsek Manna Gelar Rapat Ketahanan Pangan Bersama Para Kepala Desa

Bengkulu Selatan – Pada Kamis, 23 Januari 2025, Polsek Manna menggelar rapat koordinasi penting terkait ketahanan pangan bersama para pemangku kepentingan di Kecamatan Manna dan Kecamatan Bunga Mas. Rapat yang berlangsung di Mako Polsek Manna, dimulai pukul 09.00 WIB dan dipimpin langsung oleh Kapolsek Manna, IPTU Buharman, S.H. Rapat ini juga dihadiri oleh Camat Manna, Camat Bunga Mas, serta seluruh kepala desa dari kedua kecamatan tersebut.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari program Presiden Republik Indonesia yang menekankan pentingnya ketahanan pangan di tingkat desa. Dalam pertemuan tersebut, seluruh kepala desa sepakat untuk mendukung program ketahanan pangan dengan menyediakan lahan seluas satu hektare per desa. Lahan ini akan dikelola menggunakan anggaran dana desa dan ditanami jagung, yang diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pangan lokal dan mendukung ketersediaan pangan di wilayah tersebut.

Kapolsek Manna, IPTU Buharman, mengapresiasi komitmen yang ditunjukkan oleh para kepala desa. "Kami sangat menghargai langkah positif ini. Dengan kerja sama ini, diharapkan ketahanan pangan di Kabupaten Bengkulu Selatan dapat semakin terjaga, dan tentunya memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat," ujarnya.

Rapat ini menjadi momentum penting dalam upaya memperkuat ketahanan pangan di tingkat desa, yang tak hanya mendukung program pemerintah pusat, tetapi juga berperan besar dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bengkulu Selatan.

Dibaca 6 kali

Facebook comments