Kota Bengkulu _ Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, personel Polresta Bengkulu melaksanakan kunjungan ke lahan pertanian warga di wilayah binaannya, Selasa (19/02).
Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Polri dan masyarakat dalam rangka meningkatkan produktivitas pertanian dan menjaga kestabilan pangan di wilayah Kota Bengkulu.
Kunjungan tersebut dilakukan oleh Aiptu Yulita Triwinoto Bhabinkamtibmas Kelurahan Pengantungan Kecamatan Ratu Samban Kota Bengkulu. Pak Bhabin datang mendampingi petani yang sedang melakukan perawatan tanaman jagung serta memberikan edukasi terkait pemanfaatan lahan secara sederhana.
Kapolsek Ratu Samban AKP Firmansyah menyatakan bahwa program kunjungan ke lahan pertanian ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk mendukung ketahanan pangan di tingkat lokal.
“Kami ingin memastikan bahwa keamanan dan kesejahteraan petani menjadi prioritas, sehingga mereka dapat bekerja dengan tenang dan hasil panennya maksimal,” ungkap Kapolsek.
Kegiatan ini adalah bentuk dukungan kami terhadap para petani yang menjadi tulang punggung ketahanan pangan serta ingin memastikan lahan pertanian tetap aman dan produktif.
Kapolsek juga menambahkan, dalam kunjungan tersebut, Bhabinkamtibmas juga berdialog langsung dengan petani untuk mendengar aspirasi dan kendala yang dihadapi.
Facebook comments