Lebong - Allahuakbar Allahuakbar Allahuakbar takbir berkumandang dipagi hari menyambut Hari raya Idul Adha 1445 H.
Di kabupaten Lebong Bupati Lebong Kopli Ansori Beserta keluarga dan rombongan melaksanakan sholat iedul adha di Masjid Agung Sultan Abdullah kelurahan Tanjung Agung Kecamatan Tubei kabupaten Lebong, Senin (17/06/2024) pagi.
Bupati beserta keluarga dan rombongan serta terlihat juga sekda Lebong Mustarani Abidin,staf Ahli dilingkungam Kerja Pemerintah Kabupaten Lebong ,OPD,Forkopinda,kepala Desa dan masyarakat. Sholat ied berlangsung Hikmat dan Kondusif.
Pada sambutannya Bupati Lebong, Kopli Ansori mengumandangkan takbir dan mengungkapkan rasa syukur kepada Allah SWT. Lebih dari 1,57 miliar kaum muslimin di seluruh dunia mengagungkan asma Allah SWT melalui takbir, tahlil dan tahmid. Pada 9 dzulhijah kemarin kaum muslimin di seluruh penjuru dunia telah berkumpul di padang arafah menunaikan ibadah haji, rukun islam yang kelima memenuhi undangan Allah SWT.
Idul adha dikenal dengan sebutan hari raya haji,atau hari raya Qurban dimana kaum muslimin sedang menunaikan haji yang utama, wukuf di Padang Arafah. Mereka semua memakai pakaian serba putih atau pakaian ihram, melambangkan persamaan akidah dan pandangan hidup bahwa umat muslim itu sama di mata Allah.
Dalam sambutan ini juga Bupati Kopli menuturkan, momentum hari raya Idul Adha 1445 H ini, Alhamdulillah Pemerintah Daerah Kabupaten Lebong ikut melaksanakan Sunnah Qurban yang akan disalurkan ke 12 kecamatan yang ada di Kabupaten Lebong.
“Harapan kami, semoga apa yang diberikan Pemerintah Daerah ini bermanfaat bagi masyarakat Lebong, mari kita saling berbagi kebahagiaan dengan sesama"ujar.
Secara pribadi dan mewakili Pemerintah daerah Kabupaten Lebong mengucapkan selamat hari raya Idul Adha 1445 H. Minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh jemaah shalat Idul Adha pada hari ini khususnya, dan masyarakat Lebong.
Bupati juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Lebong untuk menjadikan semangat hari raya Idul Adha sebagai momentum untuk meningkatkan semangat persatuan dan kesatuan (ukhuwah islamiyah) semangat berbagi dengan sesama melalui pelaksanaan ibadah shalat dan Sunnah qurban.
“Saya juga mengimbau dan mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Lebong untuk mendoakan jamaah haji Indonesia, khususnya jamaah haji Lebong agar tetap diberi kekuatan, kesehatan dan keselamatan untuk menyelesaikan seluruh rangkaian ibadah haji dan sepulangnya ke tanah air akan menjadi haji/hajjah yang mabrur,”ucap Kopli Ansori. (RE2S/Adv)
Facebook comments