Bengkulu – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STIESNU Bengkulu akan menggelar rangkaian acara Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) serta Masa Penerimaan Anggota Baru (MAPABA) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII). Acara ini akan dilaksanakan di kampus STIESNU Bengkulu pada hari Jumat, 20 September 2024.
Ketua Panitia pelaksana, Arpan, menyampaikan bahwa persiapan acara sudah hampir mencapai tahap akhir. “Kami berharap acara ini berjalan lancar dan mampu memberikan kesan positif serta menambah wawasan mahasiswa baru mengenai dunia akademik dan organisasi kemahasiswaan di STIESNU Bengkulu,” ungkapnya.
Sementara itu, Trimo, selaku Ketua BEM STIESNU Bengkulu, menegaskan pentingnya PBAK sebagai langkah awal bagi mahasiswa baru untuk mengenal lingkungan kampus, serta pentingnya MAPABA sebagai ajang kaderisasi bagi mahasiswa yang ingin bergabung dengan PMII.
“Kami ingin mahasiswa baru tidak hanya berprestasi dalam bidang akademik, tetapi juga aktif berorganisasi dan memperkuat nilai-nilai kebangsaan serta keislaman,” tutur Trimo.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Komisariat PMII STIESNU Bengkulu, Thomas, menjelaskan bahwa MAPABA akan menjadi pintu masuk bagi mahasiswa yang tertarik untuk bergabung dan aktif dalam kegiatan PMII. “PMII selalu terbuka bagi mahasiswa yang ingin mengembangkan diri baik di bidang keagamaan maupun sosial kemasyarakatan,” ujar Thomas.
Ketua STIESNU Bengkulu, Agung Cucu P., MH, sangat mendukung kegiatan ini dan berharap acara tersebut dapat berjalan sukses serta bermanfaat bagi mahasiswa baru. “Acara ini adalah wujud nyata komitmen STIESNU Bengkulu untuk tidak hanya mencetak mahasiswa yang unggul secara akademik, tetapi juga berintegritas dan memiliki karakter kebangsaan yang kuat,” kata Agung.
Dalam acara PBAK, para mahasiswa baru akan dibekali dengan materi tentang pelayanan kampus, yang akan memperkenalkan berbagai fasilitas dan layanan yang dapat mereka manfaatkan selama menempuh pendidikan di STIESNU Bengkulu.
Rangkaian acara PBAK dan MAPABA ini diharapkan dapat memberikan bekal yang berguna bagi mahasiswa baru dalam menempuh perjalanan akademik dan kehidupan kampus di STIESNU Bengkulu.
Facebook comments